Kaus Olimpiade untuk Ketua KONI Kaltim, Kunjungan Rizky Juniansyah, Motivasi Atlet Daerah

SILATURAHMI. Rizky Juniansyah, peraih emas Olimpiade dari cabang angkat besi, saat berkunjung ke KONI Kaltim, Rabu (16/10) kemarin.

Onlineku.info, SAMARINDA KOTA. Olimpiade adalah impian dan puncak prestasi tertinggi bagi para atlet di seluruh dunia. Hanya mereka yang memiliki integritas dan kedisiplinan luar biasa yang mampu tampil dan berprestasi di panggung olahraga tertinggi ini.

Rabu (16/10) kemarin, KONI Kaltim menerima kunjungan Rizky Juniansyah, lifter angkat besi Indonesia yang meraih emas di Olimpiade Paris 2024. Rizky didampingi oleh Ketua Harian Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI) Kaltim, Hendra Radinal Ary, dan pelatih Rendy Radityo Ary, serta disambut hangat oleh Ketua KONI Kaltim, Rusdiansyah Aras, dan Ketua Harian, Husinsyah.

Kedekatan emosional Rizky dengan komunitas angkat besi di Kaltim menjadi salah satu alasan kedatangannya. Selain itu, ia turut didampingi oleh Triyatno, lifter senior asal Kaltim yang membela Benua Etam di PON Papua. Rizky hadir sebagai bintang tamu dalam Kejuaraan Open Turnamen Angkat Besi Kelompok Umur Piala Gubernur Kaltim.

“Tujuan kami membawa Rizky ke Samarinda adalah untuk memotivasi atlet-atlet junior, bahwa angkat besi Indonesia bisa meraih prestasi di Olimpiade,” ungkap Hendra.

Rusdiansyah Aras juga menyampaikan rasa bangga atas kehadiran Rizky di Kaltim dan berharap kehadirannya bisa menginspirasi para lifter muda untuk mencapai prestasi serupa.

“Saya kira, kehadiran Rizky bisa menjadi inspirasi dan motivasi serta menarik animo olahraga ini makin disukai. Harapannya, semoga ke depan, Kaltim bisa melahirkan atlet yang membawa nama Indonesia di Olimpiade,” ujar Rusdi.

Dalam pertemuan itu, Rusdi berbincang dengan Rizky, menanyakan tips untuk meraih emas di Olimpiade. Rizky menjawab bahwa latihan dan penguatan mental adalah kunci suksesnya, sembari menegaskan pentingnya integritas dan disiplin.

Sebelum berpamitan, Rizky memberikan kaus Olimpiade Paris sebagai kenang-kenangan kepada Ketua KONI Kaltim. Ia menegaskan bahwa tujuan utamanya adalah memotivasi atlet-atlet muda Kaltim untuk mengikuti jejak prestasi para senior.

“Alhamdulillah, saya diundang dan diterima dengan baik di sini. Tujuannya, untuk memotivasi adik-adik yang bertanding di open turnamen agar lebih semangat lagi mengikuti jejak seniornya yang sudah berprestasi di kancah dunia,” jelas Rizky. (rz/upi/beb)

 

Sapos.co.id

BACA JUGA