Majukan UMKM dan Olahraga Lewat Sportaculinare

SERU. Salah satu keseruan dalam rangkaian sportaculinare, penampilan dari ibu-ibu yang sedang pound party, Rabu (5/6) kemarin

onlineku.info, SAMARINDA KOTA. Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda tak menutup mata akan potensi yang ada di masyarakat, terutama kalangan muda. Dalam beberapa kegiatan yang digelar, Pemkot kerap mewadahi kreatifitas warganya, baik di bidang seni, olahraga hingga pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).

Seperti yang saat ini tengah berlangsung, Pemkot melalui Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Samarinda, kembali menggelar ajang bertajuk Sportaculinare. Sesuai namanya, event ini mencoba memadukan pengembangan minat olahraga masyarakat dan peningkatan ekonomi pelaku UMKM, khususnya di sektor kuliner. Berlokasi tepat di jantung kota, pelataran Parkir GOR Segiri, acara ini sudah berlangsung sejak Minggu (2/6) lalu dan akan berakhir pada Minggu (9/6) mendatang.

“Saya berharap, semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan kondusif. Bisa memberikan dampak besar bagi pelaku UMKM dan dapat memajukan olahraga di Samarinda,” ujar Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Disporapar Samarinda, Hendro Atmojo, saat membuka Sportaculinare Volume 2, Senin (3/6) kemarin lusa.

Dari pantauan di lokasi kegiatan, tampak sejumlah stan penjaja makanan dan minuman ikut ambil bagian dalam kegiatan itu. Sebagai salah satu sarana hiburan masyarakat, tak ketinggalan beberapa penyedia wahana permainan anak ikut menyediakan beberapa unit permainannya.

 

“Jadi ini bukan sekadar kegiatan untuk remaja atau orang dewasa saja, tapi juga bisa menjadi hiburan keluarga,” ujar Hendro.

Selain memfasilitasi stan-stan kuliner, di event ini juga akan diwarnai dengan beragam acara lainnya. Mulai dari parade band, penampilan dari atlet-atlet yang dibina di Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar Daerah (PPLPD) Samarinda. Lalu, pada Jumat (7/6) besok malam, akan ada lomba lari bertajuk Night Run 5K yang menyediakan hadiah jutaan rupiah.

“Kami juga akan hadirkan pertunjukan lain di panggung utama, ada penampilan parade band, perform dari Dj Pehol serta siraman rohani yang akan dibawakan Dai Pramuka. Jangan ketinggalan pula, nanti di malam puncak, masyarakat akan dihibur dengan kedatangan artis ibu kota, Vicky Prasetyo,” pungkas Hendro. (rz)

 

Sapos.co.id

BACA JUGA